Mempelajari Bahasa Asing, penting kah?
Ada pepatah yang mengatakan, dengan menguasai bahasa asing, maka dunia berada di genggamanmu. Memang benar, di era globalisasi modern seperti sekarang ini, dunia global menjadikan bahasa asing sebagai salah satu hal yang penting dan perlu dikuasai. Ditambah lagi, persaingan di bursa tenaga kerja yang semakin meningkat dari tahun ke tahun, juga sangat mempengaruhi tingkat kebutuhan di dunia industri dan dunia usaha.
Berbagai cara ditempuh oleh banyak orang untuk dapat mempelajari dan menguasai bahasa asing. melihat dari banyaknya alasan dan manfaat yang akan didapatkan jika mampu menuasai bahasa asing dengan baik. Salah satu bahasa asing yang menarik untuk dipelajari adalah Bahasa Prancis, karena Bahasa Prancis merupakan bahasa internasional kedua setelah Bahasa Inggris dan merupakan bahasa internasional resmi dalam forum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Dan tidak hanya digunakan di wilayah Eropa tetapi juga di Afrika dan benua-benua lain yang memiliki sejarah dengan kejayaan masa lalu orang-orang Prancis.
Lalu bagaimana cara efektif untuk mempelajari Bahasa Prancis?
Bagaimana metode belajar Bahasa Prancis yang nyaman dan menyenangkan mengingat sekarang ini adalah era globalisasi modern?
Maka dari itu langsung saja ke pembahasan terkait dengan media-media pembelajaran yang dirasa efektif untuk mempelajari Bahasa Prancis...
1. Google Docs
Google Docs adalah layanan pengolah kata, lembar sebar, presentasi, formulir, dan penyimpanan data berbasis web gratis dari Google. Google Docs tersedia sebagai aplikasi web, aplikasi seluler untuk Android, iOS, Windows, BlackBerry, dan sebagai aplikasi desktop di Google Chrome OS. Aplikasi ini kompatibel dengan format berkas Microsoft Office.
Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk membuat dan mengedit berkas secara online saat berkolaborasi dengan pengguna lain secara real-time. Hasil pengeditan dilacak oleh pengguna dengan riwayat revisi yang menampilkan perubahan. Posisi editor disorot dengan warna dan kursor khusus editor. Sistem perizinan mengatur apa yang dapat dilakukan pengguna. Pembaruan telah memperkenalkan fitur menggunakan pembelajaran mesin, termasuk "Jelajahi", menawarkan hasil pencarian berdasarkan isi dokumen, dan "Butir tindakan", yang memungkinkan pengguna untuk menetapkan tugas ke pengguna lain.
2. Kahoot
Kahoot adalah sebuah website di internet yang dapat menghadirkan suasana kuis yang menarik dan menyenangkan ke dalam kelas. Penggunaan kahoot sebagai salah satu media pembelajaran memang masih sangat jarang di gunakan dalam kegiatan pembelajaran di sekolah terutama di indonesia, namun tidak menutup kemungkinan dengan perkembangan teknologi yang terus mengalami perubahan yang signifikan. Penggunaan kahoot sebagai salah satu media pembelajaran akan menjadi pilihan utama guru dalam mengajar salah satunya dalam mempelajari Bahasa Prancis, dengan menggunakan kahoot guru dapat menciptakan suasana belajar mengajar yang aktif dan menyenangkan. Kahoot adalah permainan berbasis platform pembelajaran gratis, sebagai teknologi pendidikan.
Kahoot memiliki 4 fitur: game, kuis, diskusi dan survey. Untuk game, kita bisa membuat jenis pertanyaan, dan menentukan jawaban yang paling tepat serta waktu yang digunakan untuk menjawab pertanyaan tersebut. Uniknya, jawaban nantinya akan diwakili oleh gambar dan warna. Peserta diminta memilih warna/gambar yang mewakili jawaban.
3. Hot Potatoes
Hot Potatoes merupakan tool untuk membuat Bank Soal. Program Hot Potatoes terdiri atas enam program yang dapat digunakan untuk membuat materi pengajaran secara interaktif berbasis web. Software ini dibuat oleh universitas Victoria di Canada. Hot Potatoes dapat digunakan secara bebas oleh institusi pendidikan.
Program ini dapat menghasilkan beberapa jenis output file, Anda dapat menformat output dalam bentuk halaman Web (.htm), file yang terkompresi (.Zip), file paket SCORM 1.2 (.Zip) atau juga dapat langsung mencetak ke printer maupun di kirim ke server (upload) pada LMS yang mendukung standart konten aplikasi elearning dengan SCORM misal LMS Dokeos.
Berikut adalah beberapa contoh program yang terdapat dalam software ini..
Berikut adalah beberapa contoh program yang terdapat dalam software ini..
• JQuiz, Program untuk menyusun materi latihan yang terdiri dari 4 jenis, anatara lain: Pilihan ganda (multiple-choice), short answer, Hybrid (Kombinasi dari pertanyaan multiple-choice dan short-answer) dan Multi-Select.
• JCross, (crossword puzzles) Program untuk menyusun materi dalam bentuk teka-teki silang.
4. Scratch
Scratch adalah sebuah bahasa pemrograman visual untuk lingkungan pembelajaran yang memungkinkan pemula (entah murid, guru, pelajar, atau orangtua) untuk belajar membuat program tanpa harus memikirkan salah-benar penulisan sintaksis. Dengan Scratch, pengguna dapat membuat sendiri animasi, permainan, karya kesenian, dan lain-lain.
Pengguna Scratch dapat membuat program (disebut project) dengan menyusun balok-balok perintah (disebut blocks) secara visual. Dengan cara ini, pelajar dapat fokus dengan logika dan alur pemrograman (algoritme) tanpa pernah atau sering mendapatkan kesalahan error karena penulisan sintaksis yang salah.
5. Duolingo
Salah satu aplikasi yang saya rekomendasikan untuk belajar Bahasa Prancis yaitu Duolingo. Aplikasi gratis yang
satu ini sudah tersedia di App Store dan Play
Store. Di antara semua aplikasi bahasa Perancis yang sudah kita
bahas tadi, sepertinya Duolingo menjadi aplikasi dengan keseimbangan terbaik
antara mempelajari bahasa Perancis dan kesenangan bermain games. Mengingat
aplikasi ini pernah mendapatkan penghargaan sebagai aplikasi terbaik di App
Store dan Play Store di tahun 2013
lalu, maka jelas kamu tidak perlu meragukan aplikasi ini.
Total ada sekitar 60 unit untuk Duolingo French,
di mana setiap unitnya terdapat berbagai hal seperti adjectives, kata tanya, bentuk
kata, kata benda abstrak, istilah teknis dan potongan bahasa. Dalam setiap unit
akan ada sub unit di mana Duolingo akan mengajarkanmu tentang 7 kata baru.
Selain itu, dalam satu unit akan ada sekitar 20 pertanyaan. Kamu akan merasakan
kombinasi menyenangkan dalam belajar bahasa Perancis melalui penyusunan
kalimat, mencocokkan gambar dengan kata hingga mengulang frase dalam bahasa
Perancis.
Jadi, aplikasi mana yang menjadi favoritmu?
Aplikasi mana yang akan kamu coba untuk mempelajari Bahasa Prancis?
Silahkan tulis di kolom komentar yaa :)
Silahkan tulis di kolom komentar yaa :)
pengen bisa Bahasa Prancis kak, bermanfaat banget ini infonya, tapi akan lebih maksimal kalo diajarin sama kakaknya langsung hehehehe
BalasHapusKomentar ini telah dihapus oleh pengarang.
BalasHapusSangat bermanfaat kakak
BalasHapusManfaatnya banyak bgt ini kak
BalasHapusMungkin bisa di tambahin cara penggunaan nya kak, merci
BalasHapusMantap jiwa
BalasHapusSangat bermanfaat kak
BalasHapusIkan cucutttt, lanjut.
BalasHapusBerang-berang makan pepaya. Keren banget kak karyanya!
Kak saya pengen komen paling menarik biar dapat saldo ovo.
BalasHapus"Paling menarik"
Bermanfaat banget nih, kak. Ajarin cara nulis kaya gini dong, kak. Aku belom bisa, nih :(
BalasHapusWaw, sangat good looking sekali kak
BalasHapusBgzzZz bingitz kak OMG Hellowwww pinky swear kitty swear strawberry swear kaya gila ga sih bermanfaat bing bings walaopun q nakZz 4lay tapi aq mengerti semua ini gilzzzZzz
BalasHapusWah postingannya keren sekali kakak, semoga saya mendapatkan give awaynya ya
BalasHapusTerbaik
BalasHapusPaling bagus
BalasHapusPaling bagus
BalasHapusIni bermanfaat untuk kehidupan kaka😊
BalasHapusWahhh menarik sekali artikelnya kak. Aku jadi tau aplikasi2 yang bisa digunakan untuk pembelajaran bahasa prancis lewat artikel ini. Terus berkarya ya kak. Ditunggu artikel2 bermanfaat selanjutnya. ☺️
BalasHapusInformatif sekali mantul
BalasHapusBermanfaat dan informatif très bien
BalasHapusmakasi infonyaa
BalasHapusTerimakasih infonya sangat bermanfaat
BalasHapus